Demokrat Pinang Sambangi Polres Mohon Perlindungan Hukum

Pengurus Partai Demokrat Tanjungpinang sambangi Kantor Polres (foto istimewa)
banner 120x600

Ignnews.id,Tanjungpinang-Jajaran pengurus DPC Partai Demokrat Tanjungpinang menyambangi markas kepolisian resor Tanjungpinang, Selasa (23/3). Kedatangan mereka disambut langsung oleh Kasat Intel AKP Buskardi.

Ketua DPC Partai Demokrat Tanjungpinang, Pepy Candra tidak datang sendiri. Ia juga ditemani sekretaris Maskur Tilawahyu, bendahara Maria Cong Nengsih, Ketua PAC Tanjungpinang Barat Azhari, Ketua PAC Bukit Bestari Helmihen, Ketua PAC Tanjungpinang Timur Yuli Purwaningsih, dan Plt Ketua Tanjungpinang Kota Tohar Fahlevi.

Pepy menjelaskan kedatangannya bersama rekan-rekan pengurus dari tingkat kecamatan ini bertujuan untuk meminta perlindungan hukum kepada pihak kepolisian.

“Kami mengantisipasi jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan,” ujar Pepy.

Bukan rahasia lagi bahwa aduan ini adalah respons internal Partai Demokrat terhadap penyelenggaraan Kongres Luar Biasa di Deli Serdang, awal bulan lalu, yang dinilai ilegal dan inkonstitusional.

Di antara hal-hal yang tak diinginkan itu adalah dugaan adanya ada pihak-pihak yang secara ilegal akan mengatasnamakan kepengurusan Partai Demokrat Pusat membentuk kepengurusan di daerah, menggunakan lambang (atribut partai) serta membuka kantor yang mengatasnamakan Partai Demokrat.

Padahal, sambung Pepy, lambang dan atribut Partai Demokrat itu telah didaftarkan dan diakui oleh negara.

“Jadi ada aturan mainnya juga. Makanya seandainya mereka membentuk kepengurusan partai versi KLB Deli Serdang dan mendirikan sekretariat di Tanjungpinang, kami meminta tegas Polres tidak memberi izin kepada pihak tersebut,” tegas Pepy. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *