Hindari Macet, Terapkan One Way

Saat pengaturan lalu linta one way
banner 120x600

ignnews.id,Anambas-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Anambas Melalui Dinas Perhubungan dan Lingkungan Hidup (Dishub LH) menggelar uji coba jalur satu arah atau one way di jalan utama Ibu Kota Tarempa, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas.
Sebelumnya, pihak Dishub LH sudah melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat. Tujuannya agar tidak terjadi komplain guna menekan kemacetan.

Pelaksanaan uji coba tersebut melibatkan unsur TNI-Polri dari Kesatuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Anambas dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Anambas.
Adapun rute one way tersebut meliputi Jalan Hang Tuah, Jalan Diponegoro, Jalan Hang Lekir dan Jalan Ahmad Yani.

Kepala Satlantas Polres Anambas, AKP Lambok Marito Sinaga, menuturkan, di awal pelaksanaan tentu masyarakat perlu penyesuaian.
Meski demikian, di hari ke dua pelaksanaanya berjalan lancar. Pihaknya perlu memandu agar pengendara nyaman dan aman.
“Kami akan pantau dan terus sosialisasi, saat penerapan permanen nantinya warga sudah paham dan tak ada yang melanggar lagi,” ucapnya, Kamis (13/1/2022). (Fnd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *