Kampanyekan Keselamatan Berlayar, PWI Bintan Dan PPLP Tanjunguban Bagikan Life Jacket Ke Nelayan Tradisional

Pembagian life jacket secara gratis oleh PWI Bintan dan PPLP Kelas II Tanjunguban di Perairan Subang Mas, Bintan, Jumat (10/3/2023) foto oleh Aan
banner 120x600

BINTAN – Persatuan Wartawab Indobesia (PWI) Kabupaten Bintan bersama Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PPLP) Kelas II Tanjunguban membagikan sebanyak 48 life jacket atau jaket keselamatan kepada nelayan di Kecamatan Seri Kuala Lobam (SKL) pada Jumat (10/3/2023) pagi.

Pembagian yang langsung diserahkan ke titik nelayan memancing ini bertujuan untuk mengampanyekan keselamatan berlayar bagi nelayan tradisional di tengah cuaca buruk yang kerap melanda Bintan dan wilayah lainnya.

Yusuf, salah seorang nelayan Desa Teluksasah menyampaikan rasa senang usai diberikan life jacket dari PWI Kabupaten Bintan bersama PPLP Kelas II Tanjunguban saat berada di Perairan Subang Mas Bintan.

“Ini (life jacket) sangat membantu kami untuk keselamatan di laut,” aku Yusuf setelah menerima life jaket secara gratis.

Ketua PWI Kabupaten Bintan, Harjo Waluyo mengatakan, kegiatan bakti sosial kolaborasi PWI Bintan dan PPLP Tanjunguban untuk mengkampanyekan keselamatan berlayar kepada nelayan khususnya di Bintan.

“Tujuan kita untuk mempelopori keselamatan berlayar atau melaut untuk para nelayan tradisional. Sebanyak 48 life jacket sudah kita bagikan kepada nelayan,” ucap Harjo saat membagikan sebagian life jacket di kapal KN.406 milik PPLP Tanjunguban.

Harapan kedepannya, aksi kolaborasi semacam ini dapat terus terlaksanakan dan terus membantu masyarakat Bintan, terutama masyarakat kecil seperti nelayan

Koordinator Operasional PPLP Tanjunguban, Susilo mengatakan, kampanye keselamatan berlayar di laut untuk para nelayan harus terus dilakukan, sehingga dapat meningkatkan kesadaran pentingnya keselamatan saat melaut.

Foto bersama usai pembagian life jacket di atas kapal KN.406 milik PPLP Kelas II Tanjunguban, Jumat (10/3/2023) foto oleh Aan

“Ini kolaborasi PWI Bintan dan PPLP Tanjunguban perdana dilakukan dalam sosialisasi keselamatan pelayaran, khususnya di perairan Bintan. Semoga ke depannya kerjasama ini bisa terjalin dengan baik,” kata Susilo.

Susilo berharap, dengan kegiatan perdana ini bisa mendorong kesadaran keselamatan berlayar para nelayan di Kabupaten Bintan. “Ini langkah kita dalam mensosialisasikan keselamatan berlayar kepada para nelayan kita,” ucapnya.(aan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *