Sahabat Jurnalis Natuna Berduka, Ada Apa?

Sejulah kerabat jurnalis saat ikut melayat jenazah
banner 120x600

ignnews.id,Natuna-Kabar duka dari insan pers Natuna atas meninggalnya wartawan senior Syarfi Hendra yang cukup mengejutkan seluruh rekan seprofesinya hingga masyarakat Natuna

Syarfi Hendra meninggal dunia diduga terkena serangan jantung pada hari Selasa 5 Oktober 2021 di usia 51 tahun. Almarhum sempat dilarikan ke rumah sakit sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.

Berita duka ini sontak membuat geger seluruh rekan pers Natuna, pejabat daerah, unsur forkopimda dan masyarakat, karena sebelumnya almarhum diketahui dalam keadaan sehat walafiat tidak ada keluhan sakit ditunjukanya.

Berita duka ini juga mengejutkan Bupati Natuna, Wan Siswandi dan Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda. Mendengar kabar tersebut kedua pemimpin Natuna ini langsung bergegas menuju RSUD Natuna untuk melihat almarhum dan mengantarnya sampai ke rumah duka di jalan Wan Muhammad Benteng Batu Kapal Ranai.

“Sangat kaget, karena saya baru bertemu dengan almarhum masih dalam keadaan sehat walafiat,” ungkap Wan Siswandi.

Di mata Wan Siswandi, hubungan baik dirinya dengan almarhum bukan hanya sekedar sebagai partner kerja antara kepala daerah dengan wartawan, namun juga merupakan teman dan sahabat dalam keseharianya.

“Almarhum orang baik, ramah dan mudah bergaul, dan ini bisa kita lihat dari ramainya orang yang datang melayat meski tidak ada hubungan keluarga dengan almarhum,” jelasnya.

Wan Siswandi juga mengungkapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada almarhum atas kontribusinya kepada daerah ini melalui karya-karya tulis almarhum sebagai seorang wartawan semasa hidupnya.

“Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggal diberi ketabahan. Selamat jalan buat Bung Syarfi Hendra,” tutupnya. (Hrd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *