DPC PPP Natuna Dikunjungi Ketua DPW PPP Kepri

Ketua DPW PPP Kepri kunjungi kader dan simpatisan DPC PPP Kabupaten Natuna
banner 120x600

IGNNews.id,Natuna- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (DPW PPP) Provinsi Kepulauan Riau menghadiri halal bi halal bersama kader dan simpatisan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Natuna dan sekaligus membagikan sejumlah sembako kepada simpatisan yang hadir, Senin (30/5/2022).

Abdul Haris selaku Ketua DPW PPP Kepri mengatakan, silaturahmi ini harus dilakukan demi menjaga hubungan dalam berpartai. Ia juga menyampaikan, DPC PPP harus lebih memperkuatkan lagi basis dan memperluas jumlah kader dan simpatisan PPP di Kabupaten Natuna.

“Perkuatkan lagi basis yang sudah ada dan lakukan perluasan kader. Silaturahmi itu penting antar sesama kader partai. Saya sebagai Ketua DPW PPP harus melakukan konsolidasi antar seluruh DPC di Provinsi Kepri,” kata Abdul Haris selaku Ketua DPW PPP Kepri, Senin (30/5/2022).

Kata dia, dengan adanya dua kursi di legislatif Kabupaten Natuna ini menjadi modal besar bagi para kader untuk dapat lebih memperbesar PPP. Dirinya berharap kepada anggota DPRD yang memegang amanah dari masyarakat agar terus berbuat dan ikhlas untuk masyarakat.

“Mudah-mudahan kedepannya DPC PPP Kabupaten Natuna bisa nambah lagi kursinya. Jika perlu bisa mengusung bakal calon kepala daerah maupun wakil kepala daerah,” tegasnya.

Ia juga menegaskan bahwa kader PPP akan melahirkan kader-kader partai yang memiliki potensi yang kuat saat menghadapi kancah politik di tahun 2024 nanti. Oleh karena itu dirinya menekankan para kader tetap semangat dan PPP harus menang.

“Hal itu bisa diwujudkan tentu dukungan dan kerja keras masyarakat serta kader partai PPP. Mustahil itu terwujud dengan tidak berbuat apa-apa. Mari kita besarkan PPP di Kabupaten Natuna dan Provinsi Kepri pada umumnya,” (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *