Orang Tua Berperan Penting Terhadap Pengawasan Anak

Ketua KPPAD Siantan Tengah, Anis Naini
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Siantan Tengah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) menekankan kepada orang tua agar dapat lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak

“Kegiatan sosialisasi ini sebagai ajang silaturahmi dan memberikan edukasi kepada orang tua agar dapat lebih meningkatkan pengawasan terhadap perilaku anak,” kata Anis Naini selaku Ketua PKK Siantan Tengah kepada ignnews.id, kemarin.

Dirinya juga mengatakan, dengan kegiatan ini tidak sebatas pertemuan atau pelatihan saja akan tetapi sebagai ajang diskusi yang berkelanjutan seterusnya.

“Pengawasan dari orang tua itu sangat penting dan faktor lingkungan juga harus saling memperhatikan dan kerjasama demi menjaga keselamatan terhadap anak,” harap dia.

Kata dia lagi, kegiatan-kegiatan keagamaan ditingkatkan dan awasi anak ketika memanfaatkan media sosial yang diketahui saat ini sudah menguasai jagat maya.

“Anak-anak kita adalah generasi penerus bangsa dan jangan sampai rusak oleh media sosial yang bersifat negatif. Kita juga berharap dorongan pemerintah daerah dalam pengawasan dan pendidikan anak lebih di prioritas,” tutup dia. (Fendi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *