Danlanal Berbagi Sembako Dengan Masyarakat Pesisir

Foto Danlanal Tarempa Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan ketika menyerahkan sembako kepada masyarakat pesisir di Kabupaten Kepulauan Anambas. (foto IGNNEWS.ID)
banner 120x600

Ignnews.id,ANAMBAS-Komandan Lanal Tarempa, Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan, M.Tr.Hanla., M.M., pimpin prajurit Lanal Tarempa untuk berbagi sembako dalam meringankan beban masyarakat pesisir di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) dimasa pademi covid-19.

Menariknya lagi kegiatan tersebut dilakukan usai menjalani karatina mandiri.

“Disini kita hadir membantu sebanyak 17 fakir miskin yang berdekatan dan kita hadir disitu,” ungkap Komandan Lanal (Lanal) Tarempa
Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan ketika diwawancarai oleh wartawan, Jum’at (15/5/2020).

Erfan mengungkapkan, selain membantu masyarakat, pihaknya juga hadir untuk masyarakat pesisir sebagai bentuk dari kepedulian dan pembinaan masyarakat dan potensi maritim.

“Kita juga membantu sebanyak 50 orang nelayan yang ada di didaerah ini,”jelasnya.

Kata dia, pihaknya menyiapkan Patkamla yang akan bergerak ke tempat-tempat sandar untuk membantu masyarakat.

“Semoga dengan jemput bola hadir langsung ke masyarakat dapat membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang dilanda pademi covid 19,”tuturnya.

Ia mengaku, bahwa dirinya baru saja selesai melakukan karatina mandiri. Karatina tersebut diajukannya karena ia datang dari Jakarta dan Notabene adalah zona merah.

“Setelah melakukan isolasi Mandiri dan rapid tes, saya langsung bergabung bersama prajurit untuk membantu masyarakat merupakan arahan pimpinan TNI Al dan sumpah prajurit untuk mengatasi kesulitan masyarakat,” ujar dia.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *