STAI Paduka Segera Terwujud Di Anambas

Abdul Haris selaku Bupati didampingi KH Didi Suryadi selaku Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia ketika hendak melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan STAI Paduka (foto Ignnews.id)
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Setelah hampir sebelas tahun menjadi Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) pada tahun 2020 ketika kepemimpinan Abdul Haris, SH dan Wan Zuhendra telah dilaksanakan peletakan batu pertama atas rencana pembangunan universitas Sekolah Tinggi Agama Islam Perbatasan Terpadu (STAI Paduka) Kepri yang terletak di Desa Tiangau Kecamatan Siantan Selatan, Senin (21/9/2020).

Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris,SH bersama masyarakat melaksanakan peletakan batu pertama atas pembangunan STAI Paduka yang dihadiri oleh Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia KH. Didi Suryadi serta tokoh masyarakat Desa Tiangau.

“Kita perlu bersyukur atas berkat Allah SWT, impian masyarakat anambas memiliki perguruan tinggi yang akan segera terwujud dan yang pertama kalinya. Hal ini tidak mudah dengan diketahui KKA yang berada di Kawasan Strategis Perbatasan Negara (KSPN) penuh dengan tantangan dan penduduknya juga menyebar di 26 pulau terhunikan, dan 119 belum dihuni oleh masyarakat,” ungkap Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris kepada wartawan, Senin (21/9/2020).

Kata dia, tentunya hal ini menjadi suatu momentum bagi masyarakat dalam mewujudkan impian melanjutkan dalam menimba ilmu di dunia pendidikan yang lebih tinggi lagi khususnya generasi muda anambas kedepannya.

“Terwujudnya universitas ini akan mempermudah bagi masyarakat untuk mendapatkan ilmu ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” ucap dia.

Diketahui, universitas STAI Paduka terletak di di Desa Tinggau Kecamatan Siantan dan memiliki lahan seluas lima Hektare yang dihibahkan oleh warga setempat Nurman Chandra. Semoga dalam progres pembangunan STAI Paduka tidak mengalami kendala apapun. (Julina)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *