Vaksinasi Tahap II Anambas Telah Digelar

Komandan Lanudal Matak, Mayor Laut (T) Arief Gunawan saat laksanakan vaksin di RSUD Tarempa (foto ignnews.id)
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Vaksinasi tahap pertama dosis kedua dilaksanakan di RSUD Tarempa. Vaksinasi dosis kedua ini diberikan pada semua penerima vaksinasi dosis pertama.

“Hari ini kembali dilakukan vaksinasi tahap pertama dengan memberikan dosis kedua kepada penerima dosis pertama,” jelas Baban Subhan, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PPKB) Kepulauan Anambas, Senin (15/2/2021).

Baban menguraikan, bahwa pada vaksinasi tahap pertama ada sebanyak 653 penerima dosis I. Itu meliputi FKPD dan tenaga kesehatan.

“Untuk penerima vaksinasi dosis pertama ada sebanyak 653 orang, untuk penerima dosis kedua juga sebanyak 653 orang,” terang Baban Subhan.

Baban mengakui ada perubahan peraturan terkait penerima vaksin. Pasalnya, pada peraturan baru, ibu hamil dan ibu menyusui bisa divaksinasi.

“Ibu hamil dan ibu menyusui sudah boleh diberikan, termasuk yang hipertensi atau sakit lainnya juga boleh diberikan. Tergantung pada Dokter yang memeriksa,” terangnya. (Ririn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *