Natuna  

Bupati Usulkan Pembangunan Daerah Sebesar Rp 100 Miliar Melalui Program IJD Tahun 2024

banner 120x600

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Natuna, Agus Supardi saat memberikan keterangan

Ignnews.id, Natuna – tekat bulan untuk membangun kabupaten Natuna terus diupayakan Bupati Natuna Wan Siswandi dengan mengusulkan sejumlah pembangunan daerah melalui program Inpres Jalan Daerah (IJD) tahun 2024.

Sebelumnya di sejumlah media massa nasional memberitakan terkait Program IJD tahun 2024 yang dialokasikan oleh pemerintah Pusat sebesar Rp 15 triliun untuk pembangunan jalan Daerah total 3.200 km di seluruh negeri.

Momen tersebut langsung disambut baik oleh Pemerintah daerah dengan mengusulkan sejumlah proyek pembangunan bersekala besar yang rencananya akan di bangun di tahun 2024 ini.

“Alhamdulillah tahun 2024 ini kita bersama Bupati Natuna berhasil mengusulkan 4 proyek pembangunan jalan daerah melalui program IJD tahun 2024 ini,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Natuna, Agus Supardi saat dikonfirmasi media ini. Rabu, (31/1/2024).

Dikatakannya, sejumlah proyek yang menggunakan anggaran Inpres Jalan Daerah tahun 2024 ini, diantaranya Pembangunan jembatan genting sebesar Rp 10 miliar, pembangunan jembatan Air Kambau sebesar Rp 15 miliar.

“Untuk pembangunan ke dua jembatan di kecamatan Serasan ini kita menindaklanjuti usulan pada tahun sebelumnya. Jembatan ini adalah salah satu akses masyarakat diwilayah Serasan yang terkena dampak dari bencana longsor kemarin,” ungkapnya.

Selain itu, ada juga pembangunan jalan lingkar di kecamatan Pulau Laut sebesar Rp 25 miliar, dan pembangunan jalan tembus antara Kelarik ulu ke Segeram senilai Rp 50 miliar melalui anggaran IJD tahun 2024 juga.

“Saat ini kita tinggal menunggu informasi dari Kementerian PUPR, semoga saja sejumlah pembangunan tersebut bisa terlaksana di tahun 2024 ini,” harapnya. Laporan (Hardiansyah).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *