Hansip Ikuti Ujian Samapta Persiapan Pilkada

Foto Hansip sedang mengikuti upacara dilapangan bola di Kecamatan Jemaja. (foto Ignnews.id)
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Bupati Kepulauan Anambas pimpin upacara pelatihan Satlinmas di Kecamatan Jemaja dalam persiapan menyonsong pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 mendatang, kegiatan ini dilaksanakan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Damkar, Jum’at (26/6/2020).

Dalam kesempatan itu, orang nomor satu Kabupaten Kepulauan Anambas mengatakan, pelatihan ini meliputi pengetahuan dasar, pengetahuan fisik dan ujian Samapta,

“Saya bersama Wakil Bupati Kepulauan Anambas mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Satpol PP dan Damkar serta dukungan pihak kecamatan atas kontribusinya dalam pelatihan ini,”kata Abdul Haris, SH selaku Bupati Kepulauan Anambas, Jum’at (26/6).

Kata dia, pelatihan ini diselenggarakan mengingat pentingnya pembekalan pengetahuan dasar dan penguatan fisik bagi peserta Satlinmas sebagaimana yang diamanatkan dalam pasal 9 Permendagri nomor 84 tahun 2014 tentang penyelenggaraan perlindungan masyarakat.

“Satlinmas mempunyai tugas membantu dalam penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketertiban masyarakat, membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan ketertiban kemananan dalam penyelenggaraan pemilu serta membantu upaya ketahanan negara,”ucap dia.

Ia mengatakan, pada saat penyelenggaraan pilkada serentak anggota Satlinmas sudah terlebih dahulu melengkapi diri dengan pengetahuan dasar dan fisik/mental yang kuat untuk menyikapi potensi konflik yang mungkin terjadi pada saat Pilkada.

“Saya berharap kepada seluruh anggota satlinmas nantinya dapat menunjukan peran kerja yang efektif sesuai dengan pembekalan yang diberikan dalam pelatihan ini,”ucap dia.

Kegiatan ini dilaksanakan di tiga kecamatan besar, yaitu Kecamatan Jemaja, Kecamatan Palmatak dan Kecamatan Siantan. Kegiatan ini bertujuan memberikan informasi kepada semua peserta tentang tugas pokok, hak dan kewajiban, penangganan keamanan, ketentraman, ketertiban serta keterampilan kesempatan.

“Total peserta 240 orang dan didalamnya terdapat 50 orang dari perwakilan pulau Jemaja,”jelasnya.

Pelatihan ini terselenggara berkat kerjasama yang baik dari pihak Satpol PP Damkar, Polres Anambas, Lanal Tarempa, Danramil, KPU dan pihak kecamatan terkait. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *