Infrastruktur Menjadi Konsentrasi Desa Mampok

Tampak kampung Desa Mampok Kecamatan Jemaja Kabupaten Kepulauan Anambas
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Untuk sektor pembangunan infrastruktur di Desa Mampok Kecamatan Jemaja Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) sudah mulai meningkat dan terus dilakukan strategis pembangunan yang berdaya saing di sektor pariwisata.

Kepala Desa Mampok, Thamrin, AZ mengatakan, selama dia menjabat sejak tahun 2017 yang kedua kalinya terpilih sejumlah sarana dan prasarana terus digesanya dan saat ini dirinya fokus terhadap pembangunan disektor pariwisata.

“Kami memiliki modal besar untuk mendorong disektor wisata salah satunya seni Gobang yang terkenal di anambas asal muasalnya dari Desa Mampok. Kami berharap Pemda dan Pemerintah Pusat agar dapat menyalurkan anggaran pembangun yang lebih banyak lagi,” kata Thamrin, AZ selaku Kades Mampok ketika ditemui Ignnews.id, Rabu (7/10/2020).

Ia juga mendorong pembangun infrastruktur khususnya akses jalan antar wilayah dan hal itu sangat penting bagi kelanjutan pembangunan diseluruh sektor pembangunan lainnya.

“Itu tadi saya katakan, peran serta seluruh pihak untuk dapat bersama membantu pembangunan diwilayah kerjanya,” ujar dia.

Kata dia, sejauh ini Pemerintah desa telah membentuk terkait Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) namun struktur kepengurusannya tidak berjalan secara maksimal.

“Akibat adanya pandemi covid-19 saat ini, sejumlah program desa mengalami kendala. Kita akan upayakan dimasa yang akan datang,” sebutnya.

Diakuinya, pembangun kantor Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang masih belum dibangun akibat anggaran belum mencukupi untuk hal itu. Pihaknya telah mengusulkan terkait pembangunan tersebut.

“Mudah-mudahan anggaran akan tersedia kedepannya, kita juga akan segera laksanakan pembangunan gedung kantor untuk BPD Desa Mampok,” ujarnya.

Diketahui, BPD adalah Badan Permusyawaratan Desa merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa dan BPD dapat dianggap sebagai “parlemen”-nya desa. (Fendi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *