SAR Anambas Siap Bantu Pemda Dalam Menghadapi Bencana Alam

Tim Rescue SAR di Anambas foto bersama (foto istimewa)
banner 120x600

Ignnews.id,Anambas-Kordinator Pos pencarian dan pertolongan di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) siap bersama tim rescuenya membantu Pemerintah Daerah KKA dalam menghadapi cuaca ekstrim dalam hal pencarian dan pertolongan (SAR) sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

“Pada prinsipnya kami siap membantu Pemda KKA dalam rangka menghadapi cuaca ekstrim dalam hal pencarian dan pertolongan apabila terjadi bencana,” ungkap Febri Beni selaku Koordinator Pos SAR Natuna di Anambas, Selasa (22/12/2020).

Kata dia, berkaca dengan kejadian bencana pada hari Minggu, 20 Desember 2020 kemarin, ia menghimbau kepada seluruh masyarakat anambas dan sekitarnya agar dapat lebih mewaspadai terkait potensi bencana seperti banjir, longsor angin kencang.

“Selain itu penting bagi masyarakat untuk menghindari tempat-tempat rawan bencana saat terjadi hujan lebat dan angin kencang seperti lereng perbukitan pohon besar papan iklan dan baliho serta tempat-tempat rawan lainnya,” ucap dia.

Ia menambahkan, bagi nelayan yang ingin beraktifitas di laut agar lebih memperhatikan kondisi cuaca serta melengkapi diri dengan alat keselamatan dan kepada seluruh operator pelayaran jasa angkutan orang dan barang untuk selalu memperhatikan keselamatan seluruh pengguna jasa pelayaran.

“Khusus nelayan mesti update data terkait keadaan cuaca sebelum melaut. Tingkatkan kewaspadaan sejak dini,” tutur dia. (Fendi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *