Terduga Pelaku Pemukulan Wasit Askab PSSI di Amankan Polisi

Terduga pelaku pemukulan terhadap wasit saat di amankan oleh tim Jatandras Polres Anambas (ft-ignnews.id)
banner 120x600

IGNNews.id,Anambas-Pertandingan sepak bola kaki yang dilaksanakan oleh Askab PSSI Kabupaten Kepulauan Anambas terjadi insiden pemukulan terhadap salah satu wasit yang memimpin pertandingan tersebut, tim Jatanras Polres Anambas telah mengamankan salah satu terduga pelaku pemukulan terhadap wasit.

“Telah kita amankan terduga pelaku yang melakukan pemukulan terhadap wasit Askab PSSI. Hari ini kita jemput langsung menuju Mako Polres Anambas,” ungkap Aipda Harapana Sembiring selaku Kanit Jatandras Sat Reskrim Polres Anambas kepada sejumlah awak media, Jumat (22/9/2023).

Dari aksi pemukulan itu membuat wasit Askab PSSI Anambas bernama N.S Delva Fagus S.Kep mengalami cedera luka serta memar di bagian dada. Terduga pelaku diamankan oleh pihak Polres anambas atas laporan korban.

“Terduga pelaku tidak melawan saat diamankan di kampungnya pada hari Jumat (22/9/2023) pukul 09.30 WIB,” jelasnya.

Sementara itu Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Anambas, Khaidir menghimbau kepada seluruh pemain atau suporter agar dapat mematuhi peraturan panitia selama pelaksanaan kegiatan sepak bola. Ia juga menyayangkan terjadi insiden terkait pemukulan terhadap wasit.

“Jika ingin protes tentu ada aturan yang dipatuhi sesuai yang telah ditetapkan. Tidak baik main hakim sendiri dan sepak bola ini dilaksanakan untuk saling menjunjung tinggi sportivitas dan mematuhi aturan yang berlaku,” ucapnya. (Fendi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *