Batam Siapkan Program Pencegahan Stunting

Ilustrasi foto anak-anak dalam program stunting
banner 120x600

ignnews.id,Batam-Pemerintah Kota Batam menyiapkan langkah pencegahan stunting. Dimulai dari Puskesmas-puskesmas diminta mengajukan rencana kegiatan yang akan dilakukan untuk tahun 2023 mendatang. Melihat lebih dekat kegiatan Puskesmas, untuk mengatasi komplesitas persoalan.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengungkapkan hal itu, dalam rembug stunting sesi pertama, Senin (10/1) di Batam. Digelar, sesuai amanah regulasi, untuk mencegah stunting.

“Rembug stunting ini menginput segala persoalan sekaligus rencana kegiatan yang akan dilakukan ditahun berikutnya, akan di usulkan di Musrenbang,” kata Amsakar.

Disebut, usulan dilakukan melalu melalui Kecamatan-Kelurahan Puskesmas kepada OPD-OPD teknis. Substansi rembug stunting ini melihat peta dari dekat seperti apa yang sudah dilakukan di Puskesmas.

Puskesmas dan Posyandu di Batam sudah memiliki data berapa jumlah balita yang terindikasi stunting. Rembug stunting ini akan dijadikan kompilasi, verifikasi dan validasi data. Ditambahkan, pendataan saat ini sudah bersifat online. Sehingga orang yang melahirkan di Puskesmas, Bidan, Rumah Sakit dan Klinik bisa didata.

Diakuinya, Wilayah Kota Batam termasuk wilayah pertama yang melakukan rembug stunting di Kepri. Hal ini disampikan Kepala BKKBN Kepri, Mediheryanto. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *