Safari Ramadhan di Durai, Bupati Karimun: Jalani Puasa Dengan Ikhlas dan Pererat Silaturahmi

Bupati Karimun Aunur Rafiq melaksanakan safari ramadhan ke Kecamatan Durai, Kabupaten Karimun, Kamis 14 Maret 2024.
banner 120x600

Bupati Karimun Aunur Rafiq melaksanakan safari ramadhan ke Kecamatan Durai, Kabupaten Karimun, Kamis 14 Maret 2024.

Bupati bersama rombongan mengunjungi Masjid Jami’ Al-Hikmah Desa Telaga Tujuh, Kecamatan Durai.

Ikut dalam rombongan tim satu safari ramadhan Pemkab Karimun diantaranya sejumlah Kepala OPD, Kepala Bagian, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Pada kesempatan itu, Bupati Karimun juga menyerahkan bantuan kepada petugas masjid yang disambanginya tersebut.

Bupati Rafiq mengatakan, dalam menjalankan puasa banyak godaan, cobaan dan tantangan yang dihadapi.

Untuk ia mengajak umat islam di Bumi Berazam harus benar-benar ikhlas karena Allah SWT dalam menjalankan ibadah puasa ramadhan.

“Harus ikhlas, sabar dan bersungguh-sungguh dalam menjalankannya,” imbau Rafiq dalam sambutannya.

Bupati Karimun juga mengajak umat muslim di daerah tersebut untuk memanfaatkan momen ramadhan 1445 H untuk menjalin silaturahmi.

“Dengan bersilaturahmi dapat memperpanjang umur dan mempermudah rezeki,” tuturnya.

Bupati menjelaskan, kegiatan safari ramadhan Pemkab Karimun tidak hanya bertujuan untuk silaturahmi dan mengetahui apa yang menjadi keluhan masyarakat.

Tapi juga meningkatkan sinergitas antara pemerintah daerah dengan masyarakat untuk membangun Bumi Berazam.

“Mari kita tingkatkan kualitas ibadah, baik shalat maupun ibadah lainnya. Mari kita manfaatkan sebaik mungkin ramadhan tahun ini,” imbau Rafiq mengakhiri.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Karimun Aunur Rafiq dan Wakil Bupati Anwar Hasyim akan berkunjung ke 42 Masjid dan Surau selama bulan suci Ramadhan 1445 H.

Dari jumlah itu, Bupati sebanyak 28 kunjungan terdiri 4 di dalam dan 10 luar pulau Karimun. Sementara Wabup 14 kunjungan, 5 di dalam dan 9 luar pulau Karimun. ***

Narasi : Edi Gondrong
Foto : Istimewa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *